Nih 4 Cara Atasi Minder saat Hari Pertama Kerja, Nomor 2 Lebih Utama

Foto: Thinkstock

Sabtu, 16 September 2017 - 08:15 WIB

Agregasi  

Terkadang kita kerap kali merasa asing bila berada di sebuah tempat yang baru. Dimana di tempat itu, kita belum mengenal siapapun kecuali diri kita sendiri, contohnya seperti di saat kita sedang berada di sebuah lingkungan kantor yang baru.

Kerap kali kita merasa canggung dan sedikit minder untuk berbaur atau sekedar berkenalan dengan rekan kerja kita yang baru. Dan di dalam tips kali ini, kami akan membahas tentang beberapa tips untuk menghindari perasaan minder yang mungkin datang disaat hari pertama bekerja. Berikut ulasannya.

1. Percaya diri

Hal pertama yang bisa kamu lakukan untuk menghindari rasa canggung dan minder saat hari pertama bekerja ialah, hadapi semuanya dengan percaya diri. Yakinlah pada diri kamu sendiri, bahwa kamu akan baik-baik saja selama bekerja di sini. Karena apabila kamu memiliki rasa percaya diri yang tinggi, kamu akan dengan mudah membawa diri kamu untuk dapat bersosialisasi dengan rekan kerja kamu yang baru. Dan bahasa tubuh kamu yang yakin itu, juga dapat mempengaruhi rekan kerja kamu untuk dapat menerima kamu lebih baik lantaran sifat percaya diri akan menambahkan suasana yang positif di saat sedang berkenalan dengan kamu.

2. Jangan menutup diri

Berhentilah bersikap angkuh dengan mencoba membuat diri kamu terlihat keren seperti di film-film atau tokoh utama di sebuah kartun, dimana sifat menutup diri dan terkesan cool itu merupakan sifat yang baik saat datang ditempat yang baru. Jangan lupakan bahwa kamu sedang berada di dunia nyata. Dimana seseorang yang baik itu, ialah seseorang yang mau membuka dirinya yaitu dengan bersifat ramah dan santun kepada rekan kerja kamu serta ringan tangan dalam membantu sesuatu yang kiranya kamu sanggup untuk membantunya. Sehingga kamu akan lebih mudah memiliki tempat di hati mereka. Sehingga kamu tidak akan merasakan minder yang kerap kali mengganggu aktivitas kamu selama bekerja

3. Bukalah obrolan yang ringan

Salah satu cara untuk mensiasati perasaan minder yang ada dibenak kamu ialah dengan banyak berinteraksi dengan orang-orang di sekitar kamu. Cobalah untuk membuka beberapa topik yang nyaman untuk dibicarakan. Seperti tentang kejadian atau peristiwa terbaru misalnya, obrolan seputar olahraga atau acara serta film juga bisa loh. Dengan melakukan hal yang demikian. Kamu dapat menyelesaikan masalah grogi, minder atau semacamnya dengan mudah pastinya.

4. Bekerja dengan fokus

 

Bila kamu sering mendapati sebuah waktu yang tidak memungkinkan kamu untuk dapat segera berinteraksi dengan rekan kerja mu. Fokus saja dengan pekerjaan kamu. Selesaikan lah dengan benar dan tepat, serta tunjukanlah performa terbaik kamu dalam bekerja. Sehingga kamu akan dapat lebih mudah menangani perasaan canggung kamu disaat berada disebuah tempat kerja yang baru. Dan setelah waktu menunjukkan jam istirahat. Kamu dapat berinteraksi lebih banyak dengan rekan kerja baru kamu dengan cara makan siang bersama mereka.

Rasa minder memang sudah sewajarnya datang di saat kita berada di sebuah tempat yang baru. Namun jangan dibiarkan berlarut. Karena dengan terus memiliki rasa yang seperti itu dapat membuat suasana kerja kamu menjadi tidak nyaman, oleh karena itu terapkanlah beberapa tips yang ada diatas. Semoga bermanfaat dan salam sukses!!

(sus)

Sumber: https://news.okezone.com