Hari Guru Nasional, Jokowi: Guru Adalah Penggerak Indonesia Maju

Postingan Presiden Jokowi (Foto: Instagram)

Senin 25 November 2019 14:17 WIB

Rizqa Leony Putri , Jurnalis Share on Twitter

JAKARTA - Hari Guru Nasional jatuh pada hari ini 25 November 2019. Berbagai ucapan dan apresiasi terhadap guru-guru di Indonesia turut disampaikan oleh berbagai pihak, termasuk Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi).

Ucapan selamat tersebut disampaikan Presiden melalui akun resmi Instagramnya, hari ini. Tak hanya itu, Jokowi juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh guru yang ada di Indonesia.

Melalui unggahannya tersebut, Jokowi mengatakan bahwa di tengah arus kemajuan dunia dan juga perkembangan teknologi yang semakin mutakhir. Namun begitu, para guru tetap dituntut untuk tidak sekadar mengajar, tetapi juga mendidik dengan lebih kreatif dan menyenangkan.

"Dunia berkembang dan berubah cepat, teknologi kian mutakhir. Dan di tengah perubahan itu, para guru dituntut untuk tidak sekadar mengajar, tetapi juga mendidik dengan lebih fleksibel, kreatif, menarik, dan lebih menyenangkan," tulis Jokowi seperti dikutip dalam akun resmi Instagramnya, Jakarta, Senin (25/11/2019).

Menurutnya, guru tidak akan pernah tergantikan oleh mesin secanggih apa pun. Guru membentuk karakter anak bangsa dengan budi pekerti, toleransi, dan nilai-nilai kebaikan.

Jokowi menambahkan, guru bahkan dapat menumbuhkan empati sosial pada diri anak didik, serta membangun imajinasi dan kreativitas. Tak hanya itu, yang terpenting, guru dapat mengokohkan semangat persatuan dan kesatuan bangsa.

"Guru adalah penggerak Indonesia Maju. Terima kasih, Guru," tutup Jokowi.

(kmj)

Sumber: https://news.okezone.com