Sering Lupa Tugas Kuliah? Nih, Cara Jitu Kerjakan PR Tepat Waktu
Foto: Ilustrasi Getty Images
Minggu, 24 September 2017 - 18:03 WIB
Siska Permata Sari, Jurnalis
JAKARTA - Sebelum menyongsong hari Senin, sebaiknya kamu perlu mengecek apakah ada tugas atau pekerjaan rumah (PR) yang belum terselesaikan. Jika kamu baru saja teringat sesuatu dan lekas mengerjakannya, itu artinya kamu perlu strategi baru agar tidak lupa dengan PR-mu.
Meskipun sudah move on dari sekolah dan beralih ke perguruan tinggi, rupanya tugas rumah atau PR belum juga punah. Terlebih, pendidikan di sekolah dan perguruan tinggi sangat berbeda serta jauh lebih berat.
Sebagai mahasiswa, kamu kerap disibuki dengan mata kuliah, organisasi, penelitian, kehidupan pribadi, dan pekerjaan sampingan jika ada. Mengerjakan PR rasa-rasanya jadi hal yang mustahil.
Nah, berikut trik agar kamu bisa menyelesaikan tugas kuliah secara tepat waktu seperti dinukil dari ThoughtCo, Minggu (24/9/2017).
Gunakan aplikasi
Di zaman yang serba canggih ini, kamu bisa menggunakan smartphone-mu untuk memanajemen waktu. Masukkan semua tugasmu dalam catatan to do list beserta waktu deadline-nya. Setelah itu, kamu bisa memasang alarm untuk mengingatkanmu mengerjakan tugas kuliah.
Jadwalkan waktu untuk kerjakan PR
Dalam setiap minggu, biasanya kamu menerima satu hingga tiga tugas kuliah. Nah, sebelum jatuh tempo di minggu depannya lagi, buatlah jadwal yang cocok untuk mengerjakan tugas kuliahmu. Misalnya di hari libur di mana tidak ada kelas yang harus kamu ikuti. Jadikanlah hari itu khusus untuk mengerjakan tugas.
Mencuri waktu dari rutinitas
Mencuri waktu dari rutinitas, apa maksudnya? Artinya, kamu bisa menggunakan waktu senggang kamu di setiap harinya untuk mengerjakan tugas kuliah. Misalnya ketika di dalam mobil dari rumah menuju kampus atau di sisa jeda makan siang. Sekira 20 hingga 30 menit itu bisa kamu manfaatkan untuk menyicil tugas kuliah. Misalnya, riset kecil-kecilan untuk pendukung tugasmu.
Manfaatkan sumber daya kampus
Jika kamu merasa tugas kuliahmu sangat banyak dan rasanya sangat berat untuk ditanggung sendirian, ini saatnya memanfaatkan sumber daya yang ada di kampusmu. Pasalnya, mengerjakan tugas kuliah dengan tugas sekolah sangatlah berbeda. Kamu memerlukan waktu yang lebih banyak dalam menyelesaikan tugas kuliahmu. Mulai dari riset hingga eksekusi yang tak jarang memakan waktu harian bahkan mingguan dalam menyelesaikannya.
Ketika kamu dihadapi tugas semacam ini, janganlah ragu bertanya atau meminta saran dan bantuan dari dosenmu. Sembari bertanya, kamu bisa ajukan tugas yang baru saja kamu kerjakan dan meminta sarannya demi menyempurnakan tugasmu. Sebab, tugas kuliah bukan hanya menjadi daftar dalam 'to do list' kamu, tetapi lebih dari itu. Tugas kuliah adalah pengalaman akademis dari perguruan tinggi.
Selamat mencoba!
(sus)
Sumber : https://news.okezone.com