Jempol! Mahasiswa asal Surabaya Ini Kuliah Sambil Berbisnis, Nih Kisahnya

Foto: Ilustrasi Getty Images

Sabtu, 9 September 2017 - 10:05 WIB

Siska Permata Sari, Jurnalis 

JAKARTA - Bukan tidak mungkin memiliki penghasilan sendiri ketika kuliah. Memang, menjadi mahasiswa itu akan disibuki oleh berbagai tugas dan mata kuliah, namun bukan berarti tidak bisa produktif.

Itulah yang dilakukan Raiza Aulia, seorang mahasiswa di Surabaya yang gemar belajar hal-hal baru hingga membuahkan hasil. Mahasiswa Fakultas Psikologi di Universitas Airlangga ini mengawali bisnisnya sebagai Make-Up Artist (MUA).

Bahkan, bukan itu saja, di tengah perkuliahan yang padat Raiza juga mengelola usaha rawon milik kedua orang tuanya.

Awal duduk di bangku kuliah, Raiza memang telah memiliki jiwa bisnis yang kuat. Di saat-saat itulah ia mengumpulkan uang sakunya untuk dapat membeli peralatan make-up.

Melansir dari laman Unair, Sabtu (9/9/2017), Raiza mulai belajar make-up dan berlatih merias dengan menggunakan teman-temannya sebagai model. Lantas hasil riasan tersebut dipajang di media sosial sebagai portofolio. Dari sinilah ia mulai menerima job merias untuk wisuda hingga prewedding.

"Awalnya kalau promosi ya dari mulut ke mulut, pokoknya teman dekat dulu, lalu media sosial," kisah Raiza.

Tak puas hanya dengan berbisnis menjadi MUA saja, gadis Surabaya ini juga mulai merambah bisnis ke jasa penjualan kerudung. Dari sanalah ia mulai mandiri mengatur keuangan tanpa bergantung pada orang tua. "Meski hasilnya nggak banyak, tapi alhamdulillah bisa beli kebutuhan sendiri," terangnya.

Menjalani usaha dan kuliah secara bersamaan, bagi Raiza cukup menantang serta tak mudah. Ia mengaku, perjalanan usahanya itu tak selalu berjalan mulus dan pernah mengalami hal-hal buruk. Mulai dari kerugian dan penipuan oleh pelanggannya.

"Rugi pernah, ditipu orang juga pernah, dikomplain pelanggan juga sering. Namanya usaha, nggak mungkin mulus terus. Tapi di sana saya bisa belajar untuk lebih baik," ungkapnya.

Biarpun kerap mengalami nasib buruk di dunia usahanya, Raiza mengaku tetap semangat dan tak patah arang. Pasalnya, ia mengatakan kalau kini dirinya sedang belajar untuk menjalani bisnis yang lebih baik lagi. Ia juga berpesan pada para mahasiswa untuk tak takut mencoba hal baru dan produktif selama masih di usia muda.

"Meski mencoba jualan dan hasilnya sedikit, nggak apa-apa. Selagi masih muda, jangan takut gagal, coba terus. Gagal-coba lagi, gagal-coba lagi, begitu terus sampai banyak yang bisa dipelajari untuk bekal keberhasilan," pesan Raiza.

Untuk kunci berbisnisnya, ia hanya mengatakan, yang paling penting adalah niat dan kemauan untuk usaha.

(sus)

Sumber : https://news.okezone.com