Doktor Jurusan Administrasi Bisnis, Raih Doktor

Politeknik Negeri Semarang (POLINES) terus berupaya meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDA) nya, salah satunya diwujudkan dengan bertambahnya dosen bergelar doktor di POLINES.

Bagus Yunianto Wibowo S.E., S.Kom., M.M. yang dosen pada jurusan Administrasi Bisnis Program Studi Manajemen Pemasaran di POLINES, berhasil lulus dari ujian doktor terbuka dan kini menyandang gelar Doktor dengan predikat kelulusan sangat memuaskan. Bagus merupakan Doktor ke-27 lulusan PDIM FE Unissula.

Mengusung disertasi berjudul Pencapaian Kinerja Pemasaran melalui Orientasi Pelanggan dan Tanggungjawab Religious kepada Konsumen, mengantarkan dosen Politeknik Negeri Semarang (Polines), Bagus Yunianto Wibowo  meraih gelar Doktor dari Program Doktor Ilmu Manajemen (PDIM), Fakultas Ekonomi (FE) Unissula, Jumat (10/3/2023).

Penelitian ini menurut Bagus Yunianto Wibowo, bertujuan untuk menyusun model pengembangan Customer Religious Responsibility (CRR) untuk dapat mewujudkan kinerja pemasaran perusahaan dan sebagai mediasi hubungan proaktif, inovasi, dan orientasi pelanggan.

Adapun ujian terbuka doktor ini diampu oleh dosen penguji eksternal Dr Roby Setiadi SKom MM. Promotor Prof Dr Wuryanti MM dan Prof Drs Widiyanto MSi PhD. Sedangkan penguji terdiri dari Prof Dr Widodo SE MSi (yang juga bertindak sebagai ketua sidang), Prof Dr Heru Sulistyo SE MSi (Dekan FE), Prof Dr Ken Sudarti SE MSi dan Dr Alifah Ratnawati SE MM. Hadir juga Direktur Polines Prof Dr Totok Prasetyo. she

#polines #politekniknegerisemarang

#jurusanadmbisnispolines #gelardoktor

#jateng #semarang