Mahasiswa Sulap Sepatu Roda Jadi Power Bank, Kok Bisa?

Foto: Dok UB

Selasa,25 Juli 2017 - 17:27 wib

Siska Permata Sari

Jurnalis

JAKARTA - Mahasiswa Indonesia terus menampilkan inovasi-inovasi baru. Mulai dari teknologi, energi alternatif, medis, hingga inovasi nyentrik yang tak pernah terpikirkan oleh masyarakat umum.

Ide yang out of the box kali ini dimunculkan oleh mahasiswa dari Universitas Brawijaya (UB), Malang. Inovasi yang ditawarkan kali ini adalah power bank. Bukan power bank biasa, penyimpan daya listrik portable bikinan mahasiswa ini memanfaatkan energi kinetik dari penggunaan sepatu roda.

Inovasi yang dinamai Rollex ini merupakan cara baru mengisi daya baterai handphone atau smartphone dengan menggunakan sepatu roda.

"Tak hanya bermain dan berolahraga, dengan Rollex masyarakat juga bisa menyimpan energi listrik yang nantinya bisa digunakan untuk mengisi ulang gadget," kata salah satu mahasiswa penggagas, Mohammad Shiddiq Pratomo, seperti dilansir dari laman UB, Selasa (25/7/2017).

Shiddiq tak merancang Rollex seorang diri. Ia bersama empat orang rekannya. Di antaranya Fahrizal Hari Utama, Reynaldi Nugraha, Ika Lestiana Sari, dan Nimas Setya Ayuning Tyas.

Berangkat dari kebutuhan masyarakat sekarang yang sudah kadung gandrung dengan adanya smartphone atau gawai pintar, membuat sebagian besar masyarakat membutuhkan alat penyimpan daya listrik (power bank) untuk charging baterai gawai.

Di sisi lain, ada energi yang terbuang sia-sia ketika seseorang bermain sepatu roda. Itulah latar belakang bagaimana Rollex digagas dan diciptakan.

Cara kerja Rollex sederhana, yakni dengan menambahkan charger pada sepatu roda yang dihubungkan ke baterai gawai. Nantinya, putaran roda dari sepatu roda akan memutar dinamo yang menghasilkan tegangan. Kemudian, listrik akan melalui TP4056 (Standalone Linear Li-lon Battery Charger) untuk diubah tegangannya supaya sesuai dengan kebutuhan.

Untuk cara menggunakannya tergolong mudah, pengguna cukup menancapkan baterai ke charger lalu luncurkan saja sepatu rodanya dan baterai secara otomatis akan terisi.

Para mahasiswa itu berharap agar Rollex bisa menjadi alternatif dalam mengisi daya baterai hingga mengurangi penggunaan energi dari sumber bahan bakar fosil.

(sus)

Sumber media online : http://news.okezone.com